x

Bulog Lhokseumawe Salurkan 1000 Ton Beras untuk Korban Banjir

waktu baca 2 menit
Selasa, 16 Des 2025 19:07 13 redaksi

RAKYAT ACEH | LHOKSEUMAWE – Perum Bulog Kantor Cabang Lhokseumawe telah menyalurkan 1.000 ton beras atau lebih dari 60 persen bantuan beras untuk penanggulangan bencana banjir di tiga kabupaten/kota wilayah kerjanya. Yakni Kota Lhokseumawe, Kabupaten Aceh Utara, dan Kabupaten Bireuen.

Kepala Bulog Lhokseumawe, Muhammad Iqbal, mengatakan bahwa penyaluran bantuan terus berlangsung secara bertahap sesuai dengan permintaan masing-masing daerah terdampak. Hingga saat ini, Bulog telah menyalurkan 361 ton beras di Aceh Utara dari total permintaan 550 ton, 440 ton di Kota Lhokseumawe dari permintaan 690 ton, serta 157 ton di Kabupaten Bireuen dari kebutuhan sebanyak 248 ton.

“Secara keseluruhan, penyaluran di tiga wilayah ini sudah melampaui 60 persen dari total permintaan,” ujar Muhammad Iqbal saat dikonfirmasi Rakyat Aceh, Selasa (16/12) sore.

Ia menjelaskan, pada tahap awal pascabanjir, pengambilan beras difokuskan untuk masa tanggap darurat (panic phase) dengan jumlah yang bervariasi di setiap daerah. Memasuki minggu pertama setelah banjir, bantuan beras dialokasikan untuk posko-posko pengungsian dan wilayah dengan dampak terparah.

“Pada minggu kedua ini, kami telah mengarahkan agar bantuan beras dibagikan secara menyeluruh kepada seluruh warga terdampak, baik yang masih berada di pengungsian maupun yang sudah kembali ke rumah atau tinggal sementara bersama keluarga,” jelasnya.

Total beras yang sudah tersalurkan hari ini mencapai sekitar 1.000 ton dari total permintaan 1.500 ton untuk tiga wilayah tersebut. Seluruh beras ini secara khusus diperuntukkan bagi penanggulangan bencana banjir dan dibagikan langsung kepada masyarakat yang terdampak.

Muhammad Iqbal menegaskan bahwa seluruh warga terdampak banjir berhak menerima bantuan beras, sebagai bentuk upaya meringankan beban masyarakat akibat bencana alam tersebut. Saat ini, ketiga daerah juga masih melakukan pengambilan sisa alokasi beras sesuai permintaan yang telah diajukan.

Dari sisi ketersediaan, Bulog memastikan stok beras dalam kondisi aman, dengan persediaan di gudang mencapai 28 ribu ton, yang diproyeksikan cukup hingga akhir tahun depan. “Jika diperlukan tambahan, Bulog Lhokseumawe siap mengajukan permintaan pasokan ke Bulog Provinsi Aceh hingga 10 ribu ton,”terangnya.(arm/ra)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA
    x