
RAKYAT ACEH | KUTACANE – Peduli kemanusiaan, Partai Demokrat telah menyalurkan bantuan sembako, bagi warga berdampak banjir dan banjir bandang Kabupaten Aceh Tenggara, Sabtu (29/11).

Sembako disalurkan merupakan inisiatif Teuku Riefky Harsya, sskarang menjabat Menteri Ekonomi Kreatif dan Kepala Badan Ekonomi Kreatif Indonesia. Bantuan disalurkan berupa Beras, Telur Ayam, Indomie, minyak makan dan lainya. Penyaluran diprioritaskan di delapan posko di kecamatan bedampak banjir dan banjir bandang.
“Semoga bantuan ini dapat membantu masyarakat Aceh Tenggara yang terdampak banjir dan banjir bandang dan menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus membantu dan peduli terhadap sesama,” Sebut Nurdiansyah seperti disampaikan bapak Teuku Riefky Harsya.
Begitu juga Teuku Riefky Harsya berharap bantuan yang telah tersalurkan dapat meringankan maupun membantu meringankan beban masyarakat Aceh Tenggara yang terkena dampak banjir. Bantuan ini juga merupakan bentuk solidaritas dan gotong royong dalam menghadapi musibah.
” Walaupun kita jauh, rasa kemanusian membuat kita jadi dekat,” Teuku Riefki Harsya mengakhiri. (VAL)
Tidak ada komentar